Minggu, 26 Juni 2011

Cara Membuat Copy Centre

Pemula yang mau Membuat usaha jasa fotocopy atau copy center bisa di bilang gampang susah, bagi yang punya pengalaman di bidang fotocopy atau copy center. tidak terlalu susah hanya perlu modal dan niat yang kuat, ada beberapa syarat yang harus ada, diantaranya :

- Ruangan yang cukup. untuk awal atau pemula ruangan yang dibutuhkan
  minimal 3 x 3m
- Lokasi atau tempat yang akan di jadikan Copy center harus strategis,
  • dapat dilihat dan di lalui orang, 
  • mudah untuk di kunjungi/disinggahi dengan lahan parkir yang enak dan mudah juga, 
  • dekat dengan Sekolahan, kampus dan atau perkantoran,
  • ** tiga point diatas bisa tidak perlu  apabila kita sudah punya order tetap/tender. atau menjemput order ke sekolah, kampus, kantoran atau pun lembaga instansi lain.  















- Modal yang cukup.
Idealnya untuk  membuka usaha fotocopy kita harus menyediakan dana minimal sekitar 30jt - 35jt.    tetapi banyak juga yang punya modal 8 juta usaha fotocopynya bisa jalan, dengan spek mesin yang sedang dan pengadaan peralatan yang cukup. dan diharapkan jangan memaksakan diri untuk buka usaha fotocopy dengan kerjasama sewa mesin fotocopy dari pihak manapun, karena ujungnya tidak akan ada laba atau keuntungan dari usahanya itu, semua habis dengan biaya sewa mesin dan modal kertas. pembayaran listrik dan tenaga kita yang keluar hampir tidak ada bagiannya. bahkan yang sudah terjadi malah rugi apabila pengguna jasa fotocopynya sedikit.

- Listrik yang cukup.
Untuk menyalakan sebuah mesin fotocopy rata-rata dibutuhkan daya 1300 - 1500 Watt untuk Runing / warming up pada 90 menit pertama. setelah 90 menit mesin hanya memakan daya 75watt sampai dengan 300 watt.  untuk mesin laminating dibutuhkan daya sekitar 600watt. Jadi idealnya minimal 2200watt. yang terpasang di ruangan.

Mesin Fotocopy dan perlengkapan mudah dicari bahkan sekarang sudah ada Paket Mesin Fotocopy dimana kita tinggal pakai dan mendapat pelatihan penggunaan dan perawatan mesin mesinnya

Informasi lengkap atau Konsultasi Gratis 
Telp / SMS / WA  0813 2109 0668